Pin It

01 July 2021

Posted by Widodo Groho Triatmojo on 22:30

Belajar Membuat Bonsai Serut dari Tanaman Serut Liar di Kebun

Selain semakin langka, pohon Serut juga terbilang unik baik batang maupun daunnya, tak heran banyak orang yang tertarik menanamnya untuk dibuat bonsai Serut. Tingginya permintaan bonsai serut tentu saja membuat harga bonsai serut semakin mahal. Nah, kebetulan sejak Pandemi ini aku lebih banyak di rumah dan aku pun mulai belajar membuat bonsai Serut untuk mengisi waktu luang. Akhir-akhir ini aku sering blusukan untuk mencari pohon Serut liar untuk bahan bonsai. Kebetulan di sekitar rumahku, di kebun-kebun pinggiran pantai Ambal, Kebumen banyak pohon Serut tumbuh liar. Karena dianggap pohon liar, banyak petani di daerahku membuang pohon serut ini. Dari pada hanya dibuang, aku ambil saja untuk belajar membuat bonsai. 

Belajar Membuat Bonsai Serut dari Tanaman Serut Liar di Kebun. Foto: Titim Matun Nasriyah
Belajar membuat bonsai Serut

Mengenal Pohon Serut 


Waktu aku masih kecil, Pohon Serut (Streblus asper) banyak tumbuh di kebun-kebun dan sering dianggap sebagai rumah hantu, belakangan ini malah dianggap pohon bertuah. Tetapi semenjak ramai dibikin bonsai, keberadaan pohon Serut semakin langka karena banyak diburu penggemar bonsai. Pohon serut dapat tumbuh hingga ketinggian sekitar 4-8 meter dengan cabang-cabang bengkok yang rimbun. Kulit batangnya berwarna putih keabu-abuan, dilengkapi daun berbentuk bulat telur cenderung lonjong dengan panjang antara 4-12 cm. Daun serut berwarna hijau dengan permukaan kasar, sedangkan bagian tepinya bergerigi. Tulang daunnya menyirip dengan pangkal meruncing. 


Serut merupakan pohon monoecious atau berumah tunggal. Cirinya adalah bunga jantan dan betina tumbuh terpisah tapi tetap dalam satu pohon yang sama. Bunga jantan memiliki warna kuning kehijauan, sedangkan bunga betina tumbuh berkelompok dan memiliki warna kuning pucat.


Pohon serut dikenal dengan beragam nama di seluruh dunia, nama-nama itu termasuk Siamese Rough Bush, Toothbrush Tree, Khoi, dan Serut. Di Filipina, pohon serut dikenal sebagai Bogta-e, Bogtalay, dan Kalyos. Di India dikenal sebagai Daheya, Dahia, Karchanna, Rusa, Sahora, dan Sihora. Lalu, dalam bahasa sansekerta, pohon serut dinamai Akshadhara, Bhutavasa, Bhutavriksha, Dhukavasa, Gavakshi, dan Karkashachhada. 


Bonsai Serut 


Karena semakin langka serta keunikannya pada bentuk batang dan daunnya yang eksotis serta mudah dibentuk, bonsai serut pun populer dan menjadi primadona di kalangan pecinta tanaman bonsai. Selain itu, daya tahannya terhadap perlakuan pembuatan bonsai juga sangat baik. Bahkan ada yang menganggap tanaman ini memiliki nilai mistis, misalnya untuk menangkal santet dan dianggap pohon bertuah.

 

Belajar Membuat Bonsai Serut dari Tanaman Serut Liar di Kebun. Foto: Titim Matun Nasriyah
Bonsai serut

Di beberapa penjual tanaman hias, bonsai dari pohon serut dijual dengan harga bervariasi mulai dari ratusan ribu hingga jutaan rupiah. Untuk lebih berhemat sekaligus untuk belajar membuat bonsai dari awal, saya lebih memilih pohon serut liar kemudian aku dongkel dan aku tanam di pot. Langkah selanjutnya tentu saja merawatnya agar sesuai dengan bentuk yang kita inginkan. 


Setelah kita dapatkan pohon serut tersebut, untuk membuat bonsai serut, kita dapat mengikuti langkah-langkah mudah berikut ini: 


1. Siapkan Media Tanam


Pemilihan media yang tepat adalah dasar dari pembuatan bonsai serut. Media tanam yang saya gunakan merupakan campuran humus dan pupuk kandang yang berasal dari kambing. Perbandingan media tanam tersebut adalah 1:1:1 dengan tambahan sekam padi atau cacahan sabut kelapa agar tanaman cepat tumbuh. 


2. Tanam Bonggol / Bakalan Bonsai Serut


Setelah media tanam siap, kita bisa langsung menanam bakalan bonsai dari bonggol pohon Serut yang sudah kita persiapkan sebelumnya. Kalau saya sendiri hasil ndongkel dari pohon Serut liar di kebun. Selanjutnya pangkas semua daun yang ada pada bonggol dengan gunting. Jika tanaman telah cukup dewasa dan memiliki perakaran baik, kita bisa lanjutkan ke proses pembentukan bonsai. 


3. Proses Pembentukan Bonsai Serut


Agar bentuk bonsai serut indah, kita bisa membentuknya dengan kawat lilit berbahan stainless steel agar tidak mudah putus dan berkarat. Mulai lilitkan kawat dari bonggol hingga dahan-dahannya membentuk pola atau bentuk bonsai yang kita inginkan. Lakukan tahap ini secara hati-hati agar dahan tidak patah. Dalam tahap pembentukan bonsai, kita juga wajib melakukan pemangkasan. Tahap pemangkasan daun bertujuan agar pertumbuhan daun sesuai dengan pola yang kita inginkan dan merangsang pertumbuhan daun lainnya. 


Perawatan Bonsai Serut 


Cara merawat bonsai serut sebenarnya sama seperti merawat tanaman lainnya. Siram bonsai serut dengan air secukupnya sekali sehari. Pastikan media tanam bonsai serut tetap lembab, namun tidak terlalu basah.


Belajar Membuat Bonsai Serut dari Tanaman Serut Liar di Kebun. Foto: Titim Matun Nasriyah

Selain memenuhi kebutuhan cairan untuk bonsai serut, cara merawat bonsai serut selanjutnya adalah memenuhi nutrisinya. Kita bisa memberikan pupuk pada tanaman bonsai serut. Saya sendiri hanya menggunakan pupuk kandang dan sesekali menggunakan NPK Mutiara. 


Oke itu tadi proses membuat bonsai tanaman serut semoga dapat memudahkan para pembaca untuk belajar membuat bonsai serut. Dan berikut ini video bonsai Serut saya, sebenarnya masih bahan sih karena saya sendiri masih belajar membuat bonsai Serut.


Pemerhati transportasi publik, bus, truck serta sejarahnya.
  • Facebook
  • WhatsApp
  • Instagram
  • Next
    « Prev Post
    Previous
    Next Post »

    Note: Only a member of this blog may post a comment.

    Terima Kasih

    Followers