Pin It

11 May 2021

Posted by Widodo Groho Triatmojo on 23:45

Ini Bukti Transfer Miliaran dari Shiba Inu ke Pendiri Ethereum

Grup telegram Shiba Inu Indonesia Community makin ramai, padahal token Shiba Inu (SHIB) belum dijual di market Indonesia. Di grup tersebut mereka pada bahas masa depan token yang baru lahir yang disebut-sebut sebagai doge killer. Karena penasaran, akhirnya aku cari-cari informasi dan malah dapat artikel mengenai transfer bernilai miliaran dolar masuk ke Vitalik Buterin, sang pendiri Ethereum (ETH). Ya, Shiba Inu (SHIB) bernilai US$12,4 milyar masuk dompet Vitalik. Shiba Inu pun naik pamor, aset yang diciptakan untuk melawan Dogecoin (DOGE) ini harganya sudah naik lebih dari 1 juta persen.

Ini Bukti Transfer Miliaran dari Shiba Inu ke Pendiri Ethereum
Logo token Shiba Inu

Kabar transfer dana super jumbo tersebut diungkap oleh sang developer Shiba Inu, “Ryoshi Research” di blog resmi mereka yang berjudul "ALL HAIL THE SHIBA! (an experiment in decentralization)" di platform Medium. 

Di blog tersebut tertulis "Halo, saya Ryoshi, siapa saya tidak terlalu penting. Saya akan mengatakan satu hal bahwa kami mengirim lebih dari 50% dari pasokan TOTAL Shiba Inu ke Vitalik." 

Kemudian Ryoshi juga menyertakan bukti pengiriman tersebut. Berikut bukti kepemilikan Vitalik. 

Bukti kepemilikan token Shiba Inu Vitalik:


1. Kunci Likuiditas: https://etherscan.io/tx/0xabc68f7d712a1552468331c6ec29f5c112bb500ed5ffa660fe2b5af378921e37 


2. 25% dari pasokan ke Vitalik - https://etherscan.io/tx/0x173e8e5d1bcdc8123bd4777926c392a081db5f6c3bfe50c501614c3117b13c4c 


3. 50% Pasokan ke Vitalik - https://etherscan.io/tx/0x3f551b5058ac4d2fa8243d7b724339a4d83af10436dbcb04e07e5ece52206036 


Ini Bukti Transfer Miliaran dari Shiba Inu ke Pendiri Ethereum
Bukti transfer token Shiba Inu ke Vitalik Buterin

Nah, jika kita lihat catatan transfer dana ke dompet Vitalik Buterin di situs etherscan dengan tx hash ketiga (50%) diatas yang terjadi pada 02 Agustus 2020 terpantau dari data transaksi ada 240.300.000.000.000 SHIB yang terkirim. Bahkan saat ini address dompet 0xab5801a7d398351b8be11c439e05c5b3259aec9b milik Vitalik bersaldo 505.003.979.788.098 SHIB, atau sekitar US$12,4 miliar. 


Ini Bukti Transfer Miliaran dari Shiba Inu ke Pendiri Ethereum
Saldo Shiba Inu milik Vitalik

Nah, dari data kepemilikan token Shiba Inu diatas, pendiri Ethereum, Vitalik saat ini menjadi hodler terbesar SHIB, yakni lebih dari separuh dari SHIB yang beredar saat ini. Yang menjadi pertanyaan adalah, apa motif pengembang Shiba Inu (SHIB) mentransfer dana besar ke pendiri Ethereum? Susah memang untuk menjawab secara pasti, kita hanya bisa menduga-duga saja. Kemungkinan paling masuk akal, bisa jadi agar token Shiba Inu yang baru lahir semakin terkenal dan praktis menjadi sensasi. Pengembang SHIB juga mungkin berharap Vitalik enggan menjualnya. Ujung-ujungnya, jika Vitalik terus menahan SHIB di dompetnya dan permintaan terhadap SHIB terus-menerus meningkat, maka harga bisa naik terus. 


Mengenal Token Shiba Inu 


Jangan kaget jika Anda mendapati koin yang simbolnya mirip DOGE, ya, token itu adalah Shiba Inu (SHIB) yang berjuluk Dogecoin Killer dan rilis Agustus 2020. Tidak seperti Dogecoin yang pasokannya unlimited, pasokan Shiba Inu dibatasi hanya ada 1.000.000.000.000.000 SHIB. Jumlah total pasokan Shiba Inu tersebut bisa dilihat di Smart Contract resmi mereka: https://etherscan.io/token/0x95ad61b0a150d79219dcf64e1e6cc01f0b64c4ce?a=0xb8f226ddb7bc672e27dffb67e4adabfa8c0dfa08 


Ini Bukti Transfer Miliaran dari Shiba Inu ke Pendiri Ethereum
Total pasokan token Shiba Inu

Meski token baru, tapi harganya terus naik. Sejak Agustus 2020 sampai awal April 2021 SHIB praktis tak bernilai sama sekali, malah relatif “zero“. Pada 20 April, harga SHIB tiba-tiba naik menjadi Rp 0,057. Sempat koreksi amat dalam setelahnya, barulah pada 7 Mei 2021, harganya terbang tak terhalang, dari Rp 0,028 menjadi Rp 0,2756 (9 Mei 2021). 


Pendiri Token Shiba Inu Misterius 


Yang unik adalah sosok di balik SHIB yang misterius atau sengaja menjadi misterius. Berdasarkan keterangan di blog resminya, SHIB disebutkan sebagai “aset kripto eksperimen”. Shiba Inu lahir secara spontan oleh komunitas tertentu. 


Tujuan utama Shiba Inu di dunia crypto adalah muncul sebagai salah satu bursa terdesentralisasi atau DeX, dengan nama SHIBASWAP. DeX yang diciptakan memiliki rencana untuk menjadi bursa terdesentralisasi yang kendalinya dimiliki oleh komunitas dan juga memiliki biaya yang rendah. 


Bursa Token Shiba Inu 


Lalu dimana kita bisa membeli dan menjual token Shiba Inu? Untuk exchanger Indonesia belum ada. Meski di Indonesia belum ada, kita tak perlu kuatir karena sudah dijual dibeberapa bursa kripto luar negeri seperti Coingecko, Coin Market Cap (CMC) dan Trust Wallet. 

Pemerhati transportasi publik, bus, truck serta sejarahnya.
  • Facebook
  • WhatsApp
  • Instagram
  • Next
    « Prev Post
    Previous
    Next Post »

    Note: Only a member of this blog may post a comment.

    Terima Kasih

    Followers