Kabar gembira untuk para pensiunan PNS, TNI dan Polri karena sekarang sudah bisa melakukan otentikasi atau buka blokir melalui aplikasi Otentikasi Taspen melalui smartphone. Hal ini karena PT Taspen (Persero) mengeluarkan inovasi pelayanan baru berbasis digital. Inovasi tersebut adalah digitalisasi pelayanan pembayaran pensiun, layanan klim otomatis dan layanan klim 1 jam lewat yang telah bersertifikasi ISO 9001.
Seperti kita ketahui bersama, penerima pensiun wajib melakukan autentikasi untuk otentikasi Berkala yakni:
1 (satu) bulan sekali untuk penerima Tunjangan Veteran dan atau Dana Kehormatan.
2 (dua) bulan sekali untuk Penerima Pensiun Pejabat Negara. PNS, TNI/Polri, yang tidak mempunyai Tunjangan Keluarga.
6 (enam) bulan sekali untuk Penerima Pensiun Pejabat Negara, PNS, TNI/Polri, yang masih mempunyai Tunjangan Keluarga. Dan bagi yang sakit atau uzur bisa meminta dikunjungi mitra bayar.
Nah, dengan adanya aplikasi otentikasi ini, maka pensiunan tidak perlu pergi ke kantor mitra bayar untuk melakukan otentikasi. Pensiunan cukup menggunakan aplikasi Otentikasi Taspen yang bisa di download melalui Play Store.
Dan apabila penerima pensiun yang sudah melakukan perekaman data biometrik (enrollment) namun mengalami permasalahan atau gagal dalam otentikasi by smartphone tetap bisa mengambil uang pensiunnya. Namun penerima pensiunan harus melakukan autentikasi by desktop (Manual) ke mitra bayar masing- masing seperti biasanya. Lalu, bagaimana cara melakukan otentikasi Taspen melalui smartphone? Cara otentikasi Taspen ini cukup mudah dan sudah saya praktikkan sendiri pada ibu saya.
Cara Otentikasi Taspen Melalui Smartphone
Sebelum kita melakukan otentikasi melalui handphone, pastikan anda sudah melakukan proses Enrollment terlebih dahulu di kantor Taspen terdekat. Apa itu Enrollment? Enrollment adalah pengkinian data biometrik oleh pihak Taspen bagi seluruh peserta pensiun Taspen. Syaratnya untuk melakukan Enrollment cukup dengan membawa KTP dan KARIP (Kartu Identitas Pensiun) pada hari kerja senin sampai dengan jumat dimulai pukul 08.00 sampai 15.30 ke kantor Taspen terdekat.
Berikut cara Otentikasi Taspen melalui smartphone setelah anda melakukan enrollment, silahkan disimak baik-baik.
1.Download Aplikasi Otentikasi Taspen
Download dan install Aplikasi "Otentikasi Taspen" di Google Playstore.
2.Masukan Notas (Nomer Taspen)
Kemudian masukan no pensiun anda, No pensiun ini ada di KARIP (Kartu Identitas Pensiun) yang berjumlah 11 digit atau bisa juga menggunakan NIP lama dan tambahkan 0 dua kali diakhir (00)
3.Otentikasi Wajah
Setelah memasukkan notas atau no pensiun, anda akan diarahkan ke tahapan otentikasi yakni otentikasi wajah. Nanti akan ada instruksi di aplikasi tersebut. Silahkan anda ikuti saja instruksi atau perintah yang ada dilayar handphone anda. Yang sudah saya praktikkan pada ibu saya yakni mencocokan wajah dengan kolom wajah yang sudah tampil, kemudian menganggukkan kepala, Geleng geleng dan kedip mata.
Nah, itulah cara otentikasi Taspen melalui Smartphone. Jika masih gagal bisa ikuti instruksi di layar handphone anda. Jika berhasil, nanti akan ada pemberitahuan bahwa otentikasi telah berhasil biasanya berbentuk ceklist warna hijau dan diikuti oleh data-data anda.
Next
« Prev Post Previous
Next Post »
« Prev Post Previous
Next Post »
Note: Only a member of this blog may post a comment.