Pin It

21 January 2019

Posted by Widodo Groho Triatmojo on 21:40

Mobil Pak Tani AMMDes Buatan Kiat Motor Siap Dipasarkan Seharga Rp70 Juta

Kita tentu masih ingat dengan Mobil pak tani AMMDes dengan merek KMW buatan PT Kiat Mahesa Wintor Indonesia (KMWI). Kabar terakhir yang saya peroleh mobil AMMDes ini siap dipasarkan tahun 2019 ini. Untuk diketahui bersama, PT KMWI merupakan perusahaan patungan antara PT Kiat Inovasi Indonesia (KII) dengan PT Velasto Indonesia yang merupakan anak usaha PT Astra Otoparts Tbk. Mobil AMMDes ini akan diproduksi dari pabrik di Citeureup dan Klaten.

Mobil pak tani AMMDes

Nah mobil AMMDes menggunakan dua versi mesin berbahan bakar gasoline dan diesel yang memiliki sistem penggerak tunggal dengan kecepatan maksimal 40 km per jam. Kapasitas silinder 700cc bertenaga 14-15 PK. Mobil AMMDes ini mempunyai daya angkut mencapai 700 kg. Mobil AMMDes KMW ini disiapkan dengan tiga tipe, salah satunya model fix bin dengan PTO Power Take Off (PTO) mengambil tenaga dari power source dan mentransmisikannya untuk aplikasi yang lain. AMMDes KMW yang memiliki fasilitas integrated PTO, dapat diaplikasikan dengan alat pemecah gabah, pemutih padi, pompa irigasi, generator, dan berbagai peralatan lainnya.

Image and video hosting by TinyPic

PT Kiat Mahesa Wintor Indonesia (PT KMWI) selaku produsen AMMDes, telah membangun komitmen kerja sama dengan lebih dari 70 industri komponen dalam negeri untuk menjadi pemasok komponen mobil "Pak Tani" AMMDes.

Ketika menonton tayangan Metrotv, Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto memastikan mobil alat mekanis multiguna pedesaan (AMMDes) bakal memasuki produksi massal pada tahun ini. Harga satu unitnya dinilai bakal terjangkau oleh masyarakat. Airlangga menuturkan peningkatan produktivitas dan daya saing AMMDes terus dipacu. Selain memenuhi kebutuhan dalam negeri, kualitas unitnya juga diupayakan bersaing di pasar ekspor.

Harga Mobil AMMDes

Untuk harganya, kata Airlangga, AMMDes berdasarkan tayangan Metrotv akan dibanderol sekitar Rp65 juta-Rp70 juta. Harga tersebut di luar aksesoris pendukung yang bisa digunakan sesuai kebutuhan yang diinginkan penggunanya. Dari penelusuran saya, untuk aksesoris sendiri tergantung kebutuhan. Misalnya, mau pakai pompa, berarti tambah Rp3 juta atau menggunakan rice milling tambah Rp7 juta.

"Saat ini, AMMDes siap diproduksi sebanyak 3.000 unit, dan kami akan tingkatkan menjadi 9.000-15.000 unit per tahun. Produksi secara massal akan dimulai pada 2019," ujar Airlangga di Jakarta, seperti dalam tayangan Metrotv Senin, 21 Januari 2019.

Serangkaian uji coba telah dilakukan dalam pengembangan produksi mobil AMMDes. Semoga untuk spare part dan distributor ketersediaannya cukup banyak di pasaran. Para pemasok komponen itu sebagian besar adalah industri kecil dan menengah (IKM). Saat ini, IKM yang terlibat telah mampu memproduksi 184 jenis komponen atau setara 70 persen dari nilai harga AMMDes.
Pemerhati transportasi publik, bus, truck serta sejarahnya.
  • Facebook
  • WhatsApp
  • Instagram
  • Next
    « Prev Post
    Previous
    Next Post »

    Note: Only a member of this blog may post a comment.

    Terima Kasih

    Followers