Pin It

19 January 2019

Posted by Widodo Groho Triatmojo on 16:27

Dengan Internet, Petani Modern Kreatif Sekali Tanam Bisa Panen Berkali-kali Seumur Hidup

Sekali tanam panen berkali-kali bisa gak? Bisa banget bagi petani yang melek internet. Maka, petani modern atau petani jaman now harus kreatif juga melek informasi dan teknologi internet. Dengan begitu, sekali tanam bisa panen berkali-kali, panen di dunia nyata sekaligus panen di dunia maya. Ketika mulai menanam, semua di dokumentasikan dan di videoin. Untuk menuju modernisasi pertanian, petani harus bisa menulis melalui website, atau istilahnya ngeblog dan diunggah ke Youtube juga atau ngevlog. Nah, dari ngeblog dan ngevlog ini para petani bisa memanen hasilnya berkali-kali bahkan tiap bulan seumur hidup. Sebenernya ini mudah saja karena memang mengulas keseharian mereka antara lain, petani bisa memperkenalkan usahanya kepada masyarakat. Contoh: Seorang petani sayur. Dia menulis tentang teknik budidaya sayur, bagaimana cara memilih bibit tanaman yang baik, cara merawat tanaman sayur dan sebagainya. Kemudian video mengenai pertanian tersebut diunggah di Youtube. Blog dan channel youtube di tautkan ke Google Adsense agar menghasilkan uang. Dengan begitu, sekali tanam berkali-kali panen.

Dengan Internet, Petani Modern Kreatif Sekali Tanam Dua Kali Panen

Internet juga menjadi area untuk memasarkan hasil pertanian mereka. Orang yang membaca tulisannya, lama kelamaan akan penasaran dengan sayur yang ditanam oleh petani tersebut. Rasa penasarsn tersebut biasanya akan berlanjut pada komunikasi, dari komunikasi tersebut, bisa mengarah menjadi transaksi jual-beli. Melalui media internet juga, kalau kontennya menarik, bukan tidak mungkin akan mendapat banyak undangan baik sebagai pembicara atau penyuluhan ke kelompok tani di lain daerah. Menulis di blog berbeda dengan menulis di media sosial. Tulisan di website bersifat abadi, semakin lama akan semakin dicari oleh orang lain. Jadi, dengan menulis di blog dapat membantu orang lain menemukan informasi seputar pertanian yang di tulis oleh petani. Hal ini bisa dibuktikan dari banyaknya pencarian mengenai tips dunia pertanian di pencarian Google.


Dengan Internet, Petani Modern Kreatif Sekali Tanam Dua Kali Panen

Menjual Produk Pertanian Melalui Internet

Maka petani zaman now harus kreatif, inovatif, mandiri, dan melek teknologi internet. Terlebih lagi di era digitalisasi, dunia maya menjadi pasar yang sangat empuk untuk memperluas pemasaran hasil pertanian. Tidak sedikit para petani modern yang memasarkan hasil produksi mereka di dunia maya. Saat ini pasar bisa diakses lewat internet. Jelas internet bisa mempermudah petani untuk menyalurkan hasil produksi mereka dan memotong mata rantai penjualan yang terlalu panjang.

Dari pengamatan saya, memang untuk mencapai petani melek internet masih banyak kendala. Salah satunya para petani ini mayoritas kalangan usia tua yang buta dengan internet. Pemuda masih jarang yang tertarik terjun di dunia pertanian, meskipun pertanian adalah aset terbesar penentu kelangsungan hidup manusia. Sayangnya minat generasi muda di bidang pertanian masih rendah.

Seharusnya petani memanfaatkan momen era digitalisasi di Indonesia yang meningkat pesat hingga sudut-sudut desa. Masyarakat desa yang hanya lulusan SD sekalipun sudah banyak yang bisa megoperasikan media digital, seperti smartphone dan petani harus memanfaatkannya.

Kita sadari saat ini asyarakat semakin “mager” alias malas gerak, ketika mereka menginginkan sesuatu, dan yang dicari adalah yang praktis. Bisa dicari lewat smartphone tanpa harus berlama-lama pergi ke warung, ini yang harus di manfaatkan petani modern.

Ketika petani memutuskan untuk memasuki dunia maya, maka harus menguasai beberapa hal antara lain ketrampilan memfoto produk, mengoperasikan media online seperti whatsapp, line, instagram, facebook, twitter, website, blog Youtube dan sebagainya. Selain keterampilan tersebut, juga perlu menciptakan produk unik. Keunikan produk dapat dinilai dari kemasan yang menarik, atau nilai lebih dari produk lain.

Selain sebagai media promosi, internet sudah seharusnya dimanfaatkan oleh para petani digital untuk terus memperkaya wawasan seputar profesinya. Dengan mengikuti perkembangan mutakhir dunia pertanian, petani bisa lebih berdaya menghadapi aneka tekanan di luar yang mungkin terjadi.

Nah, saya berharap kepada para petani yang sudah berhasil, bisa berkontribusi dalam penyebaran informasi dengan cara menuliskan tips, trik atau apapun seputar dunia pertanian yang ada geluti. Dengan cara ini, anda turut membangun dunia pertanian yang lebih maju di tanah air dan memancing generasi muda untuk bertani. Jika hal ini terwujud, tidak mustahil apa yang saya tulis mengenai petani modern, sekali tanam dua kali panen akan benar terbukti. Selain memanen dari hasil tanamannya juga memanen uang dari Google Adsense.
Pemerhati transportasi publik, bus, truck serta sejarahnya.
  • Facebook
  • WhatsApp
  • Instagram
  • Next
    « Prev Post
    Previous
    Next Post »

    Note: Only a member of this blog may post a comment.

    Terima Kasih

    Followers