Pin It

22 January 2018

Posted by Widodo Groho Triatmojo on 13:26

Monetisasi YouTube Makin Susah, Wajib Miliki 1000 Subcriber Dan 4000 Jam Tayang Dalam Setahun

Tidak bosan-bosannya untuk membahas Youtube. Dan siang ini saya akan membahas tentang makin susahnya memonetisasi video Youtube. Hal ini karena YouTube memberlakukan aturan yang lebih ketat untuk channel Youtube yang ingin mencari uang melalui iklan.

Mulai tahun 2018 YouTube Partner Program (YPP) mengharuskan siapapun yang ingin bergabung dalam program tersebut harus memiliki minimal 1.000 orang subscriber di channelnya serta ditonton total 4.000 jam selama setahun ke belakang. Kebijakan mulai berlaku pada Rabu 17 Januari 2018. Namun, Google sebagai pemilik platform menegaskan peraturan ini baru akan berlaku sama pada tanggal 20 Februari bagi channel yang telah lebih dulu bergabung dalam program.

Mulai tahun 2018 YouTube Partner Program (YPP) mengharuskan siapapun yang ingin bergabung dalam program tersebut harus memiliki minimal 1.000 orang subscriber di channelnya serta ditonton total 4.000 jam selama setahun ke belakang. Kebijakan mulai berlaku pada Rabu 17 Januari 2018. Namun, Google sebagai pemilik platform menegaskan peraturan ini baru akan berlaku sama pada tanggal 20 Februari bagi channel yang telah lebih dulu bergabung dalam program.

Mengutip laman TechCrunch, Vice President of Engineering Google Paul Muret menegaskan adanya faktor lain yang dipertimbangkan untuk menentukan kelayakan sebuah channel untuk bergabung dalam YPP.

"Ukuran pelanggan dan waktu tonton memang tidak cukup untuk menentukan apakah sebuah channel layak untuk iklan. Oleh sebab itu, kami juga memantau faktor lainnya, seperti penyerangan komunitas, spam dan laporan penganiayaan lainnya untuk meyakinkan bahwa mereka telah mengikuti peraturan platform," jelas Muret.

Dia pun menjelaskan hukuman yang pantas diganjar bagi kanal yang nakal dan tidak mematuhi ketentuan yang berlaku. Salah satunya adalah YouTube akan menghapus kanal yang berulang kali melanggar peraturan yang berlaku.

"Kami akan menghapus kanal yang secara berulang melanggar aturan dari YPP. Untuk kanal yang menyalahi aturan penyerangan komunitas, kami akan seperti biasa menghapus kanal dan akun pemilik dari YouTube," tegas Paul.

Video Populer

Ketentuan Konten Terpopuler
Selain untuk YPP, platform ini pun berencana merombak beberapa detail dalam program Google Preffered yang menampilkan konten terbaik dan terpopuler. Muret menyebutkan deskripsi konten yang akan ditampilkan melalui program ini.

"Yang akan ditampilkan adalah konten yang paling banyak ditinjau, selain konten yang paling populer," papar Muret.

Ketentuan tersebut membuat seluruh video yang akan ditampilkan menjalani proses kurasi manual dan iklan hanya dapat ditampilkan pada video yang sudah terverifikasi mengikuti panduan ramah iklan milik Youtube. Aturan tersebut akan didukung oleh sistem kesesuaian baru bertingkat tiga yang digagas Youtube untuk pemasaran iklan. Hal ini bertujuan agar pemasaran memiliki ruang lebih luas untuk mengontrol pertimbangan antara menjalankan iklan di lingkungan yang lebih aman atau menjangkau audiens yang lebih luas.

Nah, itulah fenomena Youtube sekarang. Monetisasi YouTube Makin Susah, Wajib Miliki 1000 Subcriber Dan 4000 Jam Tayang Dalam Setahun. Tentu fenomena 1000 subcriber sangant memberatkan Youtuber pemula.
Pemerhati transportasi publik, bus, truck serta sejarahnya.
  • Facebook
  • WhatsApp
  • Instagram
  • Next
    « Prev Post
    Previous
    Next Post »

    Note: Only a member of this blog may post a comment.

    Terima Kasih

    Followers