Pin It

23 September 2016

Posted by Widodo Groho Triatmojo on 16:41

My Benz, Komunitas Pemilik Mercy Bekas Taksi Blue Bird

Dalam artikel kali ini saya akan mengulas komunitas My Benz. Komunitas My Benz merupakan komunitas para pemilik mobil bekas (mobkas) Mercedes-Benz dari taksi Blue Bird yang resmi dideklarasikan di Jakarta pada Jumat (10/6/2016). Seperti telah kita ketahui bersama Mercedes-Benz adalah merek yang digunakan Blue Bird untuk taksi kelas premium, Silver Bird. Populasinya lumayan banyak, jumlahnya mencapai ratusan unit.


Kini para pemiliknya membentuk ssebuah komunitas yang dikasih nama My Benz. Komunitas My Benz memang dirancang menjadi pusat berkumpul para pemilik mobil Mercy eks taksi Blue Bird.


Dalam komunitas My Benz, Hery Sugiarto, General Manager Used Car PT Blue Bird tbk ditunjuk menjadi Dewan Pembina My Benz. Keuntungan buat siapa saja yang bergabung di My Benz bisa bertukar informasi soal mobil Mercy, serta dukungan perawatan dan servis. Untuk saat ini anggota My Benz belum banyak dan baru menjaring 15 orang sebagai anggota. My Benz sendiri sebenarnya terbuka buat siapa saja, namanya saja sederhana, My Benz, jadi siapa saja yang punya Mercy ya bisa gabung. My Benz memang masih dalam bentuk embrio, nanti kedepannya akan di tentukan aturan-aturannya. Saat ini website-nya pun belum ada.

Mayoritas member My Benz menggunakan mobil Mercedes-Benz E200 Kompressor bekas Silver Bird yang dijual Rp 180 jutaan. Mobil-mobil operasional taksi Blue Bird kan dikenal selalu up to date, setiap unit yang berumur lima tahun akan diarahkan ke divisi mobkas untuk dilepas ke masyarakat. Saat ini Blue Bird lagi gencar menjual model Mercy E 200 Kompressor lansiran 2009. Harga yang cukup murah untuk sebuah mobil Mercedes Benz.
Pemerhati transportasi publik, bus, truck serta sejarahnya.
  • Facebook
  • WhatsApp
  • Instagram
  • Next
    « Prev Post
    Previous
    Next Post »

    Note: Only a member of this blog may post a comment.

    Terima Kasih

    Followers