Erick Thohir merupakan pengusaha Indonesia membangun kekayaannya di industri media dan hiburan. Ia memiliki stasiun televisi, radio dan media cetak serta online. Dalam bisnis olahraga ia adalah pemilik klub sepakbola DC United. ISC adalah kelompok usaha yang dimiliki tiga pengusaha Indonesia yakni Thohir, Rosan Roeslani dan Handy Soetedjo.
Erick Thohir lahir di Jakarta, Indonesia pada 30 Mei 1970 merupakan salah satu pendiri Mahaka Media. Ia menjadi terkenal karena aktivitas bisnisnya di bidang olahraga. Pada 1 November 2015, ia terpilih sebagai Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia (KOI) periode 2015 - 2019, menggantikan Rita Sri Wahyusih Subowo.
Erick adalah anak dari Teddy Thohir, Saudaranya, Garibaldi "Boy" Thohir, adalah seorang bankir investasi. Ia juga memiliki kakak perempuan bernama Rika. Tohir kecil turut membantu bisnis keluarga.
Erick Thohir Raja Media
Bersama Wisnu Wardhana dan R. Harry Zulnardy, ia mendirikan Mahaka Group. Perusahaan ini membeli Republika pada tahun 2001 saat berada di ambang kebangkrutan. Karena belum berpengalaman di bisnis media, ia mendapat bimbingan dari ayahnya serta Jakob Oetama dari Kompas dan Dahlan Iskan dari Jawa Pos. Erick menjadi Presiden Direktur PT Mahaka Media hingga 30 Juni 2008, ia kemudian menjabat sebagai komisioner sejak Juni 2010 hingga kini.
Hingga 2009, Grup Mahaka telah berkembang dan menguasai majalah a+, Parents Indonesia, dan Golf Digest. Sementara untuk bisnis media surat kabar: Sin Chew Indonesia dan Republika; Stasiun TV: JakTV, stasiun radio GEN 98.7 FM, PramborsFM, Delta FM, dan FeMale Radio. Selain di bidang media Erick juga memiliki usaha di bidang periklanan, jual-beli tiket, serta desain situs web. Ia juga pendiri dari organisasi amal "Dompet Dhuafa Republika", serta menjadi Presiden Direktur VIVA grup dan Beyond Media.
Erick Thohir Bos Club Olah Raga
Pada tahun 2012, Thohir dan Levien menjadi pemilik saham mayoritas sebuah klub Major League Soccer, D.C. United. Transaksi yang membuatnya dikenal sebagai orang Asia pertama yang memiliki Tim Basket NBA adalah ketika ia membeli saham dari Philadelphia 76ers.
Pada tahun 2013, Erick menawarkan dana sejumlah 250 hingga 300 juta Euro (2,8-3,2 triliun Rupiah) untuk membeli 80 persen saham dari klub sepak bola Italia Internazionale atau yang lebih dikenal dengan nama Inter Milan setelah berdiskusi dengan pemiliknya, Massimo Moratti.
Pada hari Selasa, 15 Oktober 2013 Inter sudah resmi milik Erick Thohir, meskipun secara efektif Thohir hanya menguasai 70%, Internazionale Holding S.rl. 25%, Pirelli15%, dan sisanya dibagi ke pemegang saham mayoritas International Sports Capital (ISC). bersama rekannya yaitu Rosan Roeslani dan Handy Soetedjo. Pada hari Jum'at, 15 November 2013, Thohir resmi menjabat sebagai presiden klub Inter Milan yang baru. menggantikan Moratti, sementara Moratti menjadi Presiden Kehormatan Inter.
Selama di Inter, Erick telah merombak staff yang selama berada di bawah rezim Moratti, termasuk memecat direktur klub Marco Branca dan pelatih Walter Mazzarri, Membawa kembali Roberto Mancini ke klub. Membeli pemain berkualitas seperti Gary Medel, Stevan Jovetic, Geoffrey Kondogbia, Miranda, Jeison Murillo, Felipe Melo, Alex Telles, Adem Ljajic dan Ivan Perisic.
Klub Olahraga Milik Erick Thohir
Bola Basket
*. Philadelphia 76ers (NBA)
*. Satria Muda
*. Indonesia Warriors (ABL)
Klub Sepak Bola
*. D.C. United
*. Internazionale Milan
*. Persib Bandung
Erick Thohir lahir di Jakarta, Indonesia pada 30 Mei 1970 merupakan salah satu pendiri Mahaka Media. Ia menjadi terkenal karena aktivitas bisnisnya di bidang olahraga. Pada 1 November 2015, ia terpilih sebagai Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia (KOI) periode 2015 - 2019, menggantikan Rita Sri Wahyusih Subowo.
Erick adalah anak dari Teddy Thohir, Saudaranya, Garibaldi "Boy" Thohir, adalah seorang bankir investasi. Ia juga memiliki kakak perempuan bernama Rika. Tohir kecil turut membantu bisnis keluarga.
Erick Thohir Raja Media
Bersama Wisnu Wardhana dan R. Harry Zulnardy, ia mendirikan Mahaka Group. Perusahaan ini membeli Republika pada tahun 2001 saat berada di ambang kebangkrutan. Karena belum berpengalaman di bisnis media, ia mendapat bimbingan dari ayahnya serta Jakob Oetama dari Kompas dan Dahlan Iskan dari Jawa Pos. Erick menjadi Presiden Direktur PT Mahaka Media hingga 30 Juni 2008, ia kemudian menjabat sebagai komisioner sejak Juni 2010 hingga kini.
Hingga 2009, Grup Mahaka telah berkembang dan menguasai majalah a+, Parents Indonesia, dan Golf Digest. Sementara untuk bisnis media surat kabar: Sin Chew Indonesia dan Republika; Stasiun TV: JakTV, stasiun radio GEN 98.7 FM, PramborsFM, Delta FM, dan FeMale Radio. Selain di bidang media Erick juga memiliki usaha di bidang periklanan, jual-beli tiket, serta desain situs web. Ia juga pendiri dari organisasi amal "Dompet Dhuafa Republika", serta menjadi Presiden Direktur VIVA grup dan Beyond Media.
Erick Thohir Bos Club Olah Raga
Pada tahun 2012, Thohir dan Levien menjadi pemilik saham mayoritas sebuah klub Major League Soccer, D.C. United. Transaksi yang membuatnya dikenal sebagai orang Asia pertama yang memiliki Tim Basket NBA adalah ketika ia membeli saham dari Philadelphia 76ers.
Pada tahun 2013, Erick menawarkan dana sejumlah 250 hingga 300 juta Euro (2,8-3,2 triliun Rupiah) untuk membeli 80 persen saham dari klub sepak bola Italia Internazionale atau yang lebih dikenal dengan nama Inter Milan setelah berdiskusi dengan pemiliknya, Massimo Moratti.
Pada hari Selasa, 15 Oktober 2013 Inter sudah resmi milik Erick Thohir, meskipun secara efektif Thohir hanya menguasai 70%, Internazionale Holding S.rl. 25%, Pirelli15%, dan sisanya dibagi ke pemegang saham mayoritas International Sports Capital (ISC). bersama rekannya yaitu Rosan Roeslani dan Handy Soetedjo. Pada hari Jum'at, 15 November 2013, Thohir resmi menjabat sebagai presiden klub Inter Milan yang baru. menggantikan Moratti, sementara Moratti menjadi Presiden Kehormatan Inter.
Selama di Inter, Erick telah merombak staff yang selama berada di bawah rezim Moratti, termasuk memecat direktur klub Marco Branca dan pelatih Walter Mazzarri, Membawa kembali Roberto Mancini ke klub. Membeli pemain berkualitas seperti Gary Medel, Stevan Jovetic, Geoffrey Kondogbia, Miranda, Jeison Murillo, Felipe Melo, Alex Telles, Adem Ljajic dan Ivan Perisic.
Klub Olahraga Milik Erick Thohir
Bola Basket
*. Philadelphia 76ers (NBA)
*. Satria Muda
*. Indonesia Warriors (ABL)
Klub Sepak Bola
*. D.C. United
*. Internazionale Milan
*. Persib Bandung
Next
« Prev Post Previous
Next Post »
« Prev Post Previous
Next Post »
Note: Only a member of this blog may post a comment.