Pin It

12 April 2014

Posted by Widodo Groho Triatmojo on 10:38

Arti Kode VIN Pada Chassis Kendaraan

Kita semua mungkin pernah membaca no rangka kendaraan milik kita sebagaimana yang tercantum dalam STNK/ BPKB. Namun banyak yang belum tahu apa arti kode rangka kendaraan tersebut. No mesin dan No rangka/chassis merupakan nomor yang digunakan untuk mengidentifikasi setiap unit kendaraan bermotor. Kalau nomor mesin pada umumnya format penomoran disusun oleh masing-masing pembuat mesin yang bersangkutan, namun kalau nomor rangka format penomorannya harus mengikuti standard international untuk VIN (Vehicle Identification Number). Didunia ini ada beberapa format standard VIN yang digunakan, sedangkan untuk Indonesia mengacu pada standard ISO 3779. VIN menurut ISO 3779 terdiri dari 17 digit yang dibagi menjadi tiga bagian yaitu 3 digit pertama WMI (World Manufacture Identifier), digit ke 4-9 VDS (Vehicle Descriptor Section) dan 8 digit terakhir adalah VIS (Vehicle Identifier Section). Sebagai contoh misalnya no rangka kendaraan adalah sbb:


Kode VIN Pada Chassis Bus Isuzu Giga. (Foto: Koleksi Pribadi)


VIN Pada Chassis Bus Mercedes Benz  OH1626. (Foto: Widiodono Budiman)




Mari kita baca artinya :

Digit ke-1 dan ke-2 yaitu MH menunjukan negara dimana kendaraan tersebut di rakit, untuk India diberi kode MA s/d ME, untuk Indonesia diberi kode MF s/d MK. Jadi kendaraan diatas di rakit di Indonesia bukan di India karena MH berada dalam range MF s/d MK.
Untuk Foto saya yang VIN milik ISUZU GIGA dengan kode MHCFRR artinya MH berarti bus dirakit di Indonesia.
Sedangkan untuk foto dari mas Widiodono dengan kode VIN untuk chassis bus Mercedes Benz OH1626 yakni MHL berarti chassis tersebut juga di rakit di Indonesia. Dan huruf L adalah Mercedes Benz type bus.

Berikut daftar kode negara



Digit ke-3 yaitu Y menunjukan nama produsen Y=Suzuki, F=Toyota, R=Honda, K=Daihatsu

Digit ke-4 sampai dengan digit ke-8 yaitu KZE81 disebut Vehicle Descriptor Section atau kode VDS yang berisi tentang tipe kendaraan termasuk didalamnya jenis mesin, model kendaraan, dan tipe body kendaraan.

Digit ke-9 yaitu S merupakan Check Digit. Ada cara / rumusan yang digunakan untuk menghitung cek digit ini

Digit ke 10 yaitu C merupakan data tahun kendaraan di rakit yaitu tahun 2012 (lihat tabel berikut)


Digit ke-11 yaitu J Ini adalah kode Plant/Pabrik perusahaan

Digit ke-12 s/d 17 yaitu 115045 adalah Nomor seri kendaraan.
Pemerhati transportasi publik, bus, truck serta sejarahnya.
  • Facebook
  • WhatsApp
  • Instagram
  • Next
    « Prev Post
    Previous
    Next Post »

    Note: Only a member of this blog may post a comment.

    Terima Kasih

    Followers